RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Hingga pekan terakhir Juli 2023, tercatat tujuh Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Himpunan Persatuan Penyelenggara Pelatihan Vokasi dan Kewirausahaan Indonesia (HP3VKI), telah terbentuk di Sulawesi Selatan (Sulsel). Hal itu diungkapkan oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) HP3VKI Sulsel, Zulkarnain Hamson, di Makassar, pada (1/8/2023).

Baca Juga : Diduga Aniaya Pelaku Narkoba Hingga Tewas, Tujuh Polisi Tercancam Dipecat

DPC HP3VKI Kota Makassar, dipimpin Sri Gusty, Kabupaten Pangkep, dipimpin Muhammad Farid Wajdi, Kabupaten Toraja Utara, dipimpin Anshar Tangkesalu, Kabupaten Takalar, dipimpin Muh. Nawir, Kabupaten Wajo, dipimpin Hasriadi, Kabupaten Sinjai, dipimpin Hermansyah, Kabupaten Maros dipimpin Andi Asdar.

Sedangkan untuk DPC HP3VKI Kabupaten Bone, Gowa, Jeneponto, Bantaeng, Luwu, Palopo dalam proses pengajuan nama-nama pengurus untuk diterbitkan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) di Jakarta.

“Informasi yang saya terima dari Sekretaris Jenderal (Sekjen) Masdaryanto, Agustus ini akan diterbitkan Surat Keputusan (SK) kepengurusannya,” ujar Zulkarnain Hamson, yang saat ini tercatat sebagai instruktur Program Prakerja Nasional.

“Penjelasan Ketua Umum (Ketum) DPP HP3VKI, Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Asosiasi Lembaga Penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial (LPKS) akan diselenggarakan di Bali pada 23-25 Agustus 2023,” ujar Zulkarnain, yang saat ini menjabat sebagai Direktur Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) Jurnalis Online Indonesia (JOIN) Nasional.

Jadwal Rakornas disampaikan Direktorat Jenderal Pembinaan Pelatihan Vokasi Dan Produktivitas (Ditjen Binalavotas) Kementerian Tenaga Kerja Republik Indonesia (Kemenaker RI), 15 Juli 2023. Direktorat Jenderal Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas (disingkat Ditjen Binalattas) adalah unsur pelaksana yang berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Menteri Ketenagakerjaan. Dipimpin oleh Direktur Jenderal Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas.

Berdasarkan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 13 Tahun 2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Ketenagakerjaan, Binalavotas mempunyai tugas menyelenggarakan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang peningkatan daya saing tenaga kerja dan produktivitas. Dengan tugas utama; perumusan kebijakan di bidang standardisasi kompetensi dan pelatihan kerja, kelembagaan pelatihan, instruktur dan tenaga pelatihan, pemagangan, dan produktivitas.

Juga pelaksanaan kebijakan di bidang penyelenggaraan pelatihan kerja dan peningkatan mutu pengelolaan lembaga pelatihan, penyusunan norma, standar, prosedur, dan kriteria di bidang standardisasi kompetensi dan pelatihan kerja, kelembagaan pelatihan, instruktur dan tenaga pelatihan, pemagangan, dan produktivitas, pemberian bimbingan teknis dan supervisi di bidang standardisasi kompetensi dan pelatihan kerja, kelembagaan pelatihan, instruktur dan tenaga pelatihan, pemagangan, dan produktivitas.

Disamping melaksanakan evaluasi dan pelaporan di bidang standardisasi kompetensi dan pelatihan kerja, kelembagaan pelatihan, instruktur dan tenaga pelatihan, pemagangan, dan produktivitas, pelaksanaan administrasi Direktorat Jenderal Pembinaal Pelatihan dan Produktivitas, dan pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Menteri Ketenagakerjaan