RSUD Andi Djemma Masamba Terus Berbenah, Pelayanan Dapat Apresiasi Pasien
RAKYAT.NEWS, MASAMBA – Komitmen RSUD Andi Djemma Masamba untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik terus menuai apresiasi dari masyarakat. Di bawah kepemimpinan dr. Riswan Idris, Sp.PD selaku Direktur rumah sakit milik pemerintah daerah ini terus menunjukkan kemajuan signifikan dalam aspek pelayanan, fasilitas, dan kenyamanan pasien.
“Kalau ada pihak yang menyatakan pelayanan di RS Andi Djemma baik dan memuaskan, kami sangat berterima kasih. Itu menjadi energi bagi kami untuk terus memperbaiki dan meningkatkan pelayanan,” ujar dr. Riswan saat ditemui di ruang kerjanya, Sabtu (3/5/2025).
“Kami akan terus berinovasi agar masyarakat merasa nyaman dan aman saat berobat,” tambahnya.
Ia menambahkan bahwa kenyamanan pasien merupakan prioritas utama. RSUD Andi Djemma juga telah memiliki fasilitas kesehatan yang lengkap dan modern, baik di layanan rawat inap, rawat jalan, hingga penunjang medis lainnya.
Salah satu pasien, Sukriadin, yang dirawat karena gangguan asam lambung selama empat hari, turut menyampaikan kesan positifnya terhadap pelayanan di RSUD Andi Djemma.
“Selama empat hari saya dirawat, saya merasa nyaman dan puas. Kamarnya nyaman, fasilitas bagus. Tapi memang dibutuhkan perawatan berkala agar semua fasilitas tetap bisa berfungsi dengan baik,” tuturnya.
Sukriadin juga menyampaikan harapannya agar ke depan seluruh ruangan, termasuk kelas III, dapat dilengkapi dengan pendingin ruangan (AC) agar kenyamanan pasien semakin meningkat.
“Air bersih juga sudah baik dan lancar, semoga semuanya terus dipelihara. Yang paling penting menurut saya adalah pelayanan, dan pelayanan seperti ini saya pikir patut diapresiasi,” tambahnya.
Sementara itu, Muhammad Alap, pasien lainnya yang dirawat akibat keluhan sakit perut, juga memberikan tanggapan positif. Ia mengaku terkesan dengan pelayanan cepat dan keramahan para petugas selama dirawat.
“Saya tidak merasa seperti di rumah sakit, tapi seperti di rumah sendiri karena keramahan para perawat dan dokter. Mereka rajin menyapa, tidak pernah menunjukkan wajah lelah. Saya pribadi merasa lebih tenang dan percaya diri dalam proses penyembuhan,” ungkap Muhammad Alap.
Ia pun berharap agar RSUD Andi Djemma terus mempertahankan dan meningkatkan pelayanan yang sudah baik ini.
“Semoga, ke depannya fasilitas dan kenyamanan terus ditingkatkan, termasuk ruang tunggu keluarga pasien agar mereka juga bisa merasa tenang menunggu anggota keluarganya. Ini rumah sakit kebanggaan kita semua,” tambahnya.
Kasie Pengendalian Pelayanan RSUD Andi Djemma Masamba, Dewi Rosiana, S.Kep, Ns., menggarisbawahi pentingnya peran sikap petugas dalam menciptakan suasana yang mendukung kesembuhan pasien.
Menurutnya, pelayanan yang baik bukan hanya soal fasilitas, tapi juga sentuhan manusiawi dari para petugas.
“Petugas harus tetap menjaga senyum yang ramah kepada pasien. Kadang, sebelum pengobatan dilakukan, pasien sudah merasa lebih baik hanya karena mendapat sapaan dan senyuman. Hal kecil, tapi sangat berdampak,” ujarnya.
Ia juga menegaskan bahwa pihak manajemen senantiasa mendorong seluruh petugas untuk tetap semangat dan profesional dalam menjalankan tugas. Dukungan serta apresiasi dari masyarakat menjadi penyemangat tersendiri bagi mereka.
Dengan berbagai langkah perbaikan dan inovasi yang terus dijalankan, RSUD Andi Djemma Masamba meneguhkan dirinya sebagai salah satu rumah sakit rujukan yang mengutamakan kenyamanan dan kepuasan pasien.
Harapannya, rumah sakit ini tidak hanya menjadi tempat berobat, tetapi juga tempat yang memberikan ketenangan dan harapan bagi setiap pengunjungnya.
Ari Laupa/Rakyat News Biro Luwu Utara

Tinggalkan Balasan