Pekerjaan Talud Capai 30% di TMMD Ke 122 Kodim Jeneponto
RAKYAT.NEWS, SULSEL – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-122 Tahun Anggaran 2024 oleh Kodim 1425 Jeneponto kembali berlangsung dengan lancar, Kamis (10/10/2024).
Kegiatan TMMD Ke 122 Kodim 1425 Jeneponto dilaksanakan di Desa Tuju, Kecamatan Bangkala Barat, Kabupaten Jeneponto, Provinsi Sulawesi Selatan.
Pengerjaan ini menargetkan sasaran fisik pembangunan talud sepanjang 995 meter dengan tinggi 80 cm. Hingga saat ini, progres pembangunan telah mencapai 30%.
Dansatgas TMMD Ke-122, Letkol Inf Muhammad Amin, menjelaskan bahwa pelaksanaan kegiatan berjalan sesuai rencana, dengan melibatkan berbagai elemen personel dari TNI, Polri, pemerintah daerah, serta masyarakat setempat.
“Pengerjaan talud ini penting untuk mencegah erosi dan memperkuat struktur tanah di sekitar wilayah tersebut,” ujar Letkol Muhammad Amin.
Lanjut Dansatgas Letkol Inf Muhammad Amin menambahkan, dalam kegiatan proses pengerjaan ini pelibatan personel dalam pelaksanaan TMMD ini terdiri dari TNI 122 orang, Polri 12 orang, Pemda 16 orang dan Masyarakat 25 orang, paparnya.
Kolaborasi antara berbagai unsur ini mencerminkan sinergi yang kuat dalam mencapai tujuan pembangunan yang bermanfaat bagi masyarakat setempat. TMMD sendiri merupakan salah satu program unggulan TNI yang bertujuan untuk membantu percepatan pembangunan infrastruktur pedesaan, sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan rakyat.
Kegiatan ini diharapkan selesai sesuai dengan waktu yang ditentukan dan dapat memberikan dampak positif bagi warga Desa Tuju dalam jangka panjang.(*)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan