“Ini semangatnya agar dapat menyerap tenaga kerja kita di Sulsel,” sebutnya.

Alif Abadi mengapresiasi pertemuan ini dan menyebut Bahtiar pemimpin yang visioner berwawasan global. “Kami berterima kasih atas kunjungan silaturahmi ini,” kata Alif Abadi.

“Pemikiran Pak Gubernur berskala dunia,” imbuhnya.

Ia menjelaskan, PT KIMA memiliki visi menjadi perusahaan pengelolaan kawasan yang smart, modern dan green dengan output terbesar. Serta, misi menciptakan green area industry yang bermutu dan terjangkau, mewujudkan pelayanan dan inovatif kepada investor, mengembangkan infrastruktur dan sistem informasi kawasan berbasis digital, merealisasikan kemudahan kawasan industri melalui kolaborasi dengan stakeholder.

“Kami juga bersinergi dengan perusahaan BUMN lain untuk mewujudkan kawasan industri yang berdaya saing tinggi dan berstandar internasional,” pungkasnya.