RAKYAT NEWS, LUWU UTARA – Wakil Ketua I DPRD Luwu Utara, Karemuddin, menghadiri Hari Jadi SILU Raya ke-35 sekaligus pengukuhan Ketua Umum DPP SILU Raya periode 2026–2029 di Kelurahan Purangi, Kecamatan Sendana, Kota Palopo, Minggu (11/1/2026).

Pada kesempatan itu, Karemuddin mengukuhkan Zulkifli, S.T., M.Si., sebagai Ketua Umum DPP SILU Raya periode 2026–2029. Zulkifli juga menjabat Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Luwu dari Fraksi Golkar.

Dalam sambutannya, Karemuddin menegaskan kehadirannya merupakan bagian dari silaturahmi dan penguatan ukhuwah.

“Saya hadir untuk menjaga solidaritas dan memperkuat persaudaraan demi masa depan Luwu Raya,” ujarnya.

Ia menyampaikan selamat kepada ketua terpilih dan mengingatkan bahwa amanah kepemimpinan tidak ringan.

“Menjadi ketua itu memang tidak mudah, tapi saya yakin SILU Raya mampu menjalankan peran strategisnya,” kata Karemuddin.

Karemuddin berharap SILU Raya tampil sebagai garda terdepan perjuangan pembentukan Provinsi Luwu Raya. Menurutnya, cita-cita itu lahir dari aspirasi rakyat, bukan kehendak segelintir elit.

“Luwu Raya ini adalah wanua mappatuo naewai alena, tanah yang mampu menghidupi dirinya,” tegasnya.

Ia juga menekankan nilai kebersamaan lintas identitas.

“Siapa pun yang datang ke Luwu Raya ini, apa pun suku dan agamanya, jika sudah makan dan hidup di sini, maka dia adalah wija to Luwu,” ucapnya.

Menjelang 23 Januari, Karemuddin menyebut tanggal tersebut sebagai simbol perlawanan rakyat Luwu.

“Ini bukan sekadar seremonial. Ini momentum menuntut hak konstitusional dan hutang sejarah negara kepada bangsa Luwu,” katanya.

Ia menegaskan gerakan telah berjalan di Luwu Utara dan Luwu Timur, Palopo juga begitu, olehnya itu dia berharap SILU Raya di Kabupaten Luwu menjadi motor penggerak.

“Jadikan ini gerakan rakyat. Perdebatan birokrasi panjang tidak perlu mematikan semangat,” ujar Karemuddin.