Pengurus KONI Luwu Utara Resmi Dilantik, Bupati Tekankan Sinergi untuk Prestasi
RAKYAT.NEWS, MASAMBA – Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Luwu Utara periode 2024-2028 resmi dilantik dalam sebuah acara yang berlangsung di Aula Hotel Remaja Masamba, Senin (10/3/2025).
Pelantikan ini dirangkaikan dengan Rapat Kerja KONI Luwu Utara Tahun 2025 serta buka puasa bersama, mengusung tema “Melangkah Bersinergi, Luwu Utara Berprestasi”.
Pelantikan tersebut dihadiri oleh berbagai pejabat penting, termasuk Wakil Ketua I KONI Sulawesi Selatan Herman Hading yang mewakili Ketua KONI Sulsel, Bupati Luwu Utara, Andi Abdullah Rahim, Wakil Ketua DPRD Luwu Utara Karemuddin, Danyon D Pelopor Baebunta Kompol Muh. Agus, Perwira Penghubung Kodim Palopo Mayor (CBA) Marten Luther, serta perwakilan Kejaksaan Negeri Luwu Utara yang diwakili oleh Kasi Intel.
Selain itu, sejumlah tokoh daerah seperti Armiady, Bambang Irawan, Andriani, para pimpinan OPD, camat, serta ketua cabang olahraga (Cabor) se-Kabupaten Luwu Utara turut menyaksikan momentum penting ini.
Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Patriot Olahraga, dilanjutkan dengan pembacaan doa. Selanjutnya, dilakukan pembacaan Surat Keputusan (SK) kepengurusan KONI Luwu Utara yang diikuti dengan pengambilan janji oleh para pengurus yang dilantik, dipandu langsung oleh Wakil Ketua I KONI Sulsel, Herman Hading.
Sebagai simbol tanggung jawab, pataka KONI kemudian diserahkan kepada Ketua KONI Luwu Utara, Muh. Arif, menandai dimulainya kepemimpinan baru dalam organisasi tersebut.
Dalam sambutannya, Bupati Luwu Utara, Andi Abdullah Rahim, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pengurus yang tetap bersemangat menghadiri pelantikan, meskipun dalam kondisi berpuasa.
“Luwu Utara memang dikenal sebagai gudangnya atlet berprestasi. Sebut saja Arwin Sanjaya, seorang pembalap motor yang kini telah menembus kancah internasional, bahkan berkeliling dunia berkat prestasinya di dunia balap. Ketika pertama kali bertanding, kami yang memfasilitasi baju balapnya di Jogja saat itu,” ungkap Bupati.
Ia juga menyoroti atlet-atlet kebanggaan Luwu Utara lainnya, seperti Samsidar, mantan kiper Timnas Indonesia, serta Sulfianto, atlet dayung asal Sukamaju yang juga telah berkompetisi di level internasional.
Meski mengakui keterbatasan fasilitas olahraga di daerah, Bupati menegaskan bahwa pemerintah akan terus berupaya meningkatkan sarana yang ada agar dapat digunakan secara maksimal bagi kemajuan dunia olahraga di Luwu Utara.
“Jangan berkecil hati. Apa yang sudah ada akan kita perbaiki dan pastikan siap digunakan untuk mendukung kemajuan olahraga. Salah satunya adalah GOR yang tadi disebutkan Ketua KONI Luwu Utara,” ujarnya.
Lebih lanjut, Bupati menekankan pentingnya menjadikan olahraga sebagai potensi ekonomi yang bisa mengangkat daerah.
Ia mengajak seluruh elemen untuk berpikir kreatif dalam mengembangkan event olahraga yang dapat menarik minat masyarakat dan wisatawan, seperti wisata run dan kegiatan serupa lainnya.
“Saya ingin ketika orang menyebut salah satu cabang olahraga, mereka langsung teringat Luwu Utara. Olehnya itu, mari kita pikirkan bersama, bidang olahraga apa yang bisa menjadi ikon daerah ini. Kita rumuskan dan fokus untuk membangun keunggulan di bidang tersebut,” tegasnya.
Di akhir sambutannya, Bupati menyampaikan keyakinannya terhadap kepemimpinan Ketua KONI Luwu Utara, Muh. Arif, yang dinilai memiliki dedikasi tinggi terhadap dunia olahraga. Ia berharap kepengurusan baru ini dapat terus bersinergi dan berkolaborasi demi kemajuan olahraga di daerah.
Sebagai penanda dimulainya program kerja KONI, Bupati secara resmi membuka Rapat Kerja KONI Luwu Utara Tahun 2025 dengan mengetuk palu sidang.
Acara kemudian dilanjutkan dengan diskusi perencanaan program kerja dan ditutup dengan buka puasa bersama sebagai simbol kebersamaan dan komitmen dalam membangun prestasi olahraga di Kabupaten Luwu Utara.
Ari Laupa/Rakyat News Biro Luwu Utara

Tinggalkan Balasan