Hari ke-24, Program Unggulan KASAD Tentara Manunggal Air Bersih TMMD 122 Jeneponto Cukup Signifikan
RAKYAT NEWS, SULSEL – Program unggulan KASAD Tentara Manunggal Air Bersih (TMAB), yang merupakan bagian dari kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-122 Kodim 1425 Jeneponto, menunjukkan kemajuan yang signifikan di Dusun Ba’do Pangkayya, Desa Tuju, Kecamatan Bangkala Barat, Kabupaten Jeneponto, pada Jumat (25/10/2024).
TMAB bertujuan untuk menyediakan sumber air bersih bagi masyarakat setempat, sejalan dengan upaya meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup warga desa yang sebelumnya kesulitan mengakses air bersih.
Pada hari ke-24, berikut adalah progres pengerjaan di masing-masing titik:
– Titik 1: 55%
– Titik 2: 40%
– Titik 3: 45%
– Tambahan 2 titik:
– Titik 1: 37%
– Titik 2: 35%
Kegiatan ini dipimpin oleh Pasi Ter TMMD, Letda Cba Hasanuddin, yang berkoordinasi dengan personel gabungan TNI, Polri, serta dukungan dari masyarakat setempat.
Kepala Desa Tuju, Muh Yunus, S.Sos., memberikan dukungan penuh terhadap program ini, yang dinilai sangat bermanfaat bagi warga.
Selain itu, tim pendukung dari Poskes 1425 Jeneponto dan Dinas Kesehatan Kabupaten Jeneponto ikut berperan aktif dalam memastikan kelancaran kegiatan dan memberikan dukungan kesehatan selama proses pengerjaan berlangsung.
Diharapkan dengan kolaborasi yang solid antara TNI-Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat, Program TMAB ini dapat segera mencapai target penyelesaian dan memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi warga di Desa Tuju. Program ini merupakan langkah penting menuju perbaikan kualitas hidup masyarakat dan akses terhadap sumber daya yang vital. (*)
Tinggalkan Balasan