RAKYAT.NEWS, SULSEL– Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-122 Tahun 2024 Kodim 1425/Jeneponto terus berjalan. Memasuki hari ke-12, fokus kegiatan kali ini adalah pembangunan 4 unit plat duiker di Desa Tuju, Kecamatan Bangkala Barat, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.

Proyek ini memiliki dimensi panjang 2 meter dan lebar 5 meter.

Status Pembangunan Plat Duiker:
– Plat Duiker 1 : 90%
– Plat Duiker 2:: 60%
– Plat Duiker 3::100%
– Plat Duiker 4 : 20%

Pembangunan plat duiker ini merupakan hasil kolaborasi antara TNI, Polri, Pemerintah Daerah, serta masyarakat setempat. Diharapkan, proyek ini dapat memperlancar akses transportasi dan mendukung perekonomian warga dengan meningkatkan konektivitas antar wilayah desa.

Dansatgas TMMD, Letkol Inf Muhammad Amin, S.IP., memberikan apresiasi terhadap semangat gotong royong yang ditunjukkan oleh semua pihak yang terlibat.

“Kerja sama antara TNI, Polri, Pemda, dan masyarakat sangat vital untuk keberhasilan TMMD ini. Pembangunan plat duiker yang sedang kita lakukan akan memberikan manfaat langsung kepada masyarakat Desa Tuju,” ujarnya, Minggu (13/10/2024).

Kepala Desa Tuju, Muhammad Yunus juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung kegiatan ini.

“Kami berharap, pembangunan plat duiker ini dapat memudahkan akses transportasi dan meningkatkan perekonomian desa,” ungkapnya.

TMMD Ke-122 ini tidak hanya fokus pada pembangunan fisik, tetapi juga pada peningkatan sinergi antara TNI dan masyarakat untuk membangun desa yang lebih maju dan sejahtera. (*)