RAKYAT.NEWS, SULSEL – Dalam upaya mendukung kesejahteraan masyarakat dan memperkuat hubungan antara TNI dan rakyat, personil Satgas TMMD ke 122 TA 2024 Kodim 1425/Jeneponto aktif membantu warga setempat.

Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah membantu panen cabe di kebun milik Dg Jarre (46) di Dusun Baddo Pangkaya, Desa Tuju, Kecamatan Bangkala Barat, Kabupaten Jeneponto, pada Jumat, (11/10/2024).

Serda Muh. Ali, Babinsa Desa Tuju, mengungkapkan bahwa membantu aktivitas warga, seperti memanen cabe, merupakan bagian dari rutinitas anggota Satgas TMMD.

“Ini adalah upaya untuk meringankan beban warga dan menunjang ketahanan pangan, serta menjalin komunikasi sosial yang baik antara TNI dan masyarakat,” ujarnya.

Dg Jarre, pemilik kebun, menyampaikan rasa terima kasihnya atas kehadiran anggota TNI di desanya.

“Mereka tidak hanya fokus pada program TMMD, tetapi selalu siap membantu dalam setiap kegiatan masyarakat. Saya sangat bersyukur atas dukungan TNI yang hadir di Desa Tuju,” tambahnya.

Keterlibatan TNI dalam aktivitas pertanian di desa mencerminkan komitmen mereka untuk tidak hanya berfokus pada tugas militer, tetapi juga peduli terhadap kesejahteraan masyarakat.

Dg Jarre berharap, semoga kemanunggalan antara TNI dan rakyat semakin kuat dan TNI terus dicintai oleh masyarakat. (*)