RAKYAT.NEWS, SULSEL – Acara Pelantikan dan serah terima jabatan (Sertijab) Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Jeneponto, berlangsung di Aula Lantai II Kejari Jeneponto berlangsung dengan khidmat, pada Rabu, 9 Oktober 2024.

Pelantikan dan Sertijab Kasi Intel Kejari Jeneponto di pimpin Kepala Kejaksaan Negeri Jeneponto Teuku Lutfansyah Adhyaksa, SH, dan dihadiri oleh seluruh Kasi, Kasubag Bin serta jajaran Pegawai Kejari Jeneponto.

Dalam kesempatan itu, Kasi Intelijen Kejari Jeneponto Hendarta, SH, MH yang menjabat 3 tahun dan 2 bulan mendapat posisi baru sebagai Kepala Seksi (Kasi) Tindak Pidana Khusus pada Kejari Sidrap.

Sementara penggantinya yakni Muhammad Zahroel Ramadhana, SH menggantikan posisi Hendarta, yang sebelumnya menjabat Kasubag Bin pada Kejakasaan Negeri Pinrang.

IMG 20241009 WA0014

Dalam kesempatan tersebut, Kajari Jeneponto, Teuku Lutfansyah Adhyaksa, menyampaikan beberapa pesan yang penting bagi kedua pejabat dan seluruh pegawai Kejari Jeneponto.

Kajari Jeneponto Teuku Lutfansyah mengucapkan terima kasih kepada Hendarta, SH, MH atas dedikasi dan kontribusi yang telah diberikan selama menjabat sebagai Kepala Seksi Intelijen.

Beliau menekankan pentingnya peran Hendarta selama ini dalam penguatan sistem intelijen selama bertugas di Kejari Jeneponto.

Kajari Teuku Lutfansyah juga menyambut Muhammad Zahroel Ramadhana, SH dengan hangat, mengingat bahwa hal ini merupakan awal yang baru.

Ia berharap Zahroel dapat melanjutkan tugas dan tanggung jawab dengan penuh semangat dan profesionalisme.

IMG 20241009 WA0015

Lutfansyah menjelaskan beberapa tantangan yang dihadapi oleh seksi intelijen saat ini dan berharap Zahroel dapat memberikan inovasi serta strategi baru untuk menghadapi tantangan tersebut. Ditekankan pentingnya kerjasama tim untuk mencapai tujuan bersama.

Kajari menegaskan bahwa integritas dan profesionalisme adalah kunci dalam menjalankan tugas, terutama di bidang intelijen. Ia mengingatkan semua pegawai untuk menjaga nama baik institusi dan berkomitmen dalam menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.

YouTube player